Pages

Selasa, 24 Maret 2015

CERPEN: SI MALAS YANG RAJIN

Menjelang sore dan saat itu Keisha hanya bertatapan dengan laptopnya yang tidak melakukan kegiatan apa-apa. Dia kebingungan dengan apa yang harus ia lakukan, dalam hatinya dia bertanya-tanya sendiri apa yang harus aku lakukan selain belajar, belajar dan belajar. Terang saja dia harus terus belajar karena Keisha sekarang sudah duduk di kelas 3 smp. Meskipun Keisha sudah kelas 3 smp tapi dia malas sekali untuk belajar karena dia menganggap di luar sana banyak orang yang lebih tidak pintar dibandingkan dia.
Karena ia tidak ada kegiatan akhirnya Keisha mempunyai ide yang menurutnya cemerlang. Dia mulai menggerakkan mousenya ke pilihan mozilla firefox dan dia membuka website youtube, nah baru segitu ide cemerlangnya.. Kemudian Keshia mulai memikirkan ide brilliant selanjutnya. Setelah beberapa menit keshia memikirkan ide brilliantnya ia mulai menemukan film yang cocok untuk ia tonton di youtube.
Keshia menggerakkan mousenya dan mulai mengklik film yang berjudul Radio Galau FM full movie, kebetulan radio galau fm adalah salah satu film bioskop yang ia belum sempat tonton. Dia hanya mendengar dari teman-temannya kalau film itu seru banget, rasa penasaran di hatinya semakin bertambah, eaaa. Keshia mulai memfokuskan pandangannya ke layar laptop yang sedang menayangkan film yang sudah membuat keshia menjadi kepo.
Film itu mulai membuat keshia menjadi tergila-gila dengan peran utamanya yang bernama Bara Mahesa, seorang cowok ganteng atau sebut saja cogan, bukan hanya ganteng tapi Bara Mahesa juga manis dan ia seorang penulis cerita-cerita di mading sekolah dalam film radio galau fm itu.
Setelah film itu selesai keshia langsung berfikir untuk mengikuti kegiatan Bara Mahesa yaitu menulis cerpen dan meningkat menjadi penulis buku, tetapi dalam menulis cerita-ceritanya Bara Mahesa perlu bahkan kudu membaca buku-buku menarik untuk inspirasi ceritanya, bukan hanya membaca buku yang ia lakukan untuk menggali inspirasi ceritanya tapi pacarnya juga bisa memberikan banyak inspirasi dan cerita yang bisa dijadikan cerpennya. Tapi bukan berarti hanya dengan pacaran Keshia bisa mendapatkan inspirasi yang keren untuk cerpennya, ia juga harus membaca buku-buku unik yang menarik dalam kata lain Keshia harus menjadi kutu buku.
Tetapi sebenarnya Keshia sempat berfikir untuk mundur dari niatnya menjadi penulis cerpen karena ia tidak mau dan malas sekali membaca buku. Keshia sesaat berfikir kalau cerita atau inspirasi tidak hanya didapatkan setelah membaca buku menarik, unik, lucu, tapi inspirasi bisa juga dari perjalanan hidup sehari-harinya. Nah kalau kehidupan sehari-hari Keshia bisa dijadikan cerpen isi cerpennya hanya “bangun, sekolah, makan, main, tidur, makan, tidur, bangun, sekolah, makan, main, tidur, makan, tidur” begitu seterusnya, tidak ada perubahan.
Saat itu Keshia mulai berfikir dewasa dan ingin bangkit dari sifat pemalasnya itu, kemudian ia mulai rajin membaca cerita dan menonton film yang bisa membuat inspirasi dan imajinasinya menyatu dan menjadi suatu karya yang disenangi orang banyak. Akhirnya perjuangan yang Keshia lakukan tidak sia-sia, sekarang ia sudah menjadi penulis cerpen yang handal dan beberapa tahun lagi ia akan menjadi penulis buku.
Cerpen Karangan: Cut Bilqis Putri Afla

0 komentar:

Posting Komentar

 

(c)2009 Gys!. Based in Wordpress by wpthemesfree Created by Templates for Blogger